Friday, October 23, 2009

Berbagai dampak dari konsumsi gula yang berlebih terhadap sistem metabolisme

Menurut Nancy Appleton, Ph.D, penulis buku Lick The Sugar Habits, terdapat berbagai dampak dari konsumsi gula yang berlebih terhadap sistem metabolisme. Di antaranya:

1. Gula dapat menekan sistem imun dan merusak pertahanan tubuh terhadap penyakit infeksi.

2. Mengacaukan hubungan mineral dalam tubuh, sehinga terjadi kekurangan kromium dan tembaga. Juga menghambat penyerapan kalsium dan magnesium.

3. Meningkatkan adrenalin dengan cepat, meningkatkan hiperaktif, kecemasan, sulit berkonsentrasi, dan mudah tersinggung.

4. Meningkatkan kolesterol jahat LDL dan trigliserida, serta menurunkan HDL.

5. Menurunkan fungsi dan elastisitas jaringan tubuh.

6. Melemahkan penglihatan.

7. Menimbulkan banyak masalah pada pencernaan.

8. Menyebabkan penuaan dini.

9. Merusak gigi dan gusi.

10. Gula merupakan makanan bergizi bagi sel kanker (payudara, ovarium, prostat, pankreas, paru-paru, dan lain-lain).

11. Memicu penyakit autoimun, seperti artritis, berbagai jenis sklerosis, dll.

12. Gula dapat menyuburkan jamur Candida albicans.

13. Gula dapat menyebabkan batu saluran kemih, usus buntu, wasir, dan varises.

14. Menurunkan kadar vitamin E dalam tubuh.

15. Menyebabkan eksim pada anak-anak.

16. Merusak pankreas, ginjal, dan hati.

17. Menyebabkan ketidakseimbangan hormon (estrogen pada pria dan memperparah sindroma pramenstruasi).

18. Meningkatkan radikal bebas dan stres oksidatif.

19. Merusak struktur DNA.

20. Menyebabkan sakit kepala, termasuk migrain, dan lain-lain.

No comments: